Dalami Century, KPK akan Padukan Keterangan Sri Mulyani & Budi Mulya

Jakarta - KPK telah selesai memeriksa mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani terkait kasus Century di Amerika Serikat beberapa waktu lalu. Keterangan Sri Mulyani selanjutnya akan digabungkan dengan keterangan tersangka Budi Mulya.

"Ini akan menjadi semakin sempurna kalau didukung keterangan Budi Mulya nanti," kata Ketua KPK, Abraham Samad, di Sukabumi, Sabtu (25/5/2013).

Abraham mengatakan, apa yang disampaikan Sri Mulyani kepada penyidik merupakan keterangan baru yang belum pernah disampaikan sebelumnya. Hal tersebut dapat menjadi titik terang dalam mengungkap kasus Century.

"Kabar yang menggembirakan karena keterangan Sri Mulyani di Amerika Serikat adalah keterangan yang belum pernah disampaikan sebelumnya dan ini bsa membuka kasus century," ujar Abraham.

Sebelumnya, KPK telah memeriksa Sri Mulyani di kedutaan besar RI di Washington pada 29 April lalu. Selain Sri, KPK juga memeriksa Kepala Perwakilan BI untuk New York, Wimboh Santoso ditempat yang sama.


rencana kenaikan BBM sebabkan penimbunan bbm, bbm bersubdisi jadi langka.saksikan peneluran Reportase investigasi minggu pukul 16.45 WIB Hanya di TransTV

(rna/fdn)



Powered By WizardRSS.com | RFID Wallet Blocking Cards

View this post on my blog

0 comments:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog