Hatta: Anulir Semua Bacaleg, KPU Langgar HAM

JAKARTA, KOMPAS.com — Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional Hatta Rajasa protes atas sikap Komisi Pemilihan Umum yang menganulir semua bakal calon anggota legislatif DPR dari daerah pemilihan Sumatera Barat I. Menurut Hatta, keputusan KPU itu tidak masuk akal, tidak adil, bahkan melanggar hak asasi manusia.

"Saya sudah minta (partai) supaya dilakukan protes. Enggak masuk akal," kata Hatta di Kompleks Istana Presiden, Jakarta, Rabu (12/6/2013).

Hatta mengatakan, tidak adil dan melanggar HAM jika bakal caleg lain harus menerima hukuman dengan dicoret dari daftar caleg meskipun bukan karena kesalahannya. Hatta meminta keputusan KPU diperbaiki demi keadilan.

Seperti diberitakan, KPU menganulir semua bakal caleg PAN di dapil Sumbar I lantaran salah satu bakal caleg perempuan, yakni Selvyana Sofyan Hosen, dinyatakan gugur. Pasalnya, dengan gugurnya Selvyana, PAN tidak bisa memenuhi persyaratan kuota perempuan.

Selvyana dicoret dengan alasan tidak menyertakan surat ijazah ataupun surat keterangan pernah kuliah di luar negeri. Belum diketahui siapa saja bakal caleg PANN di dapil Sumbar I.

Editor : Hindra

View this post on my blog

0 comments:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog