Gempa 6,5 Skala Richter Guncang Nikaragua

MANAGUA, KOMPAS.com — Sebuah gempa berkekuatan 6,5 dalam skala Richter mengguncang perairan Nikaragua, Sabtu (15/6/2013), juga berbagai bangunan. Namun, gempa hanya menyebabkan kerusakan kecil.

Gempa itu mengguncang pada pukul 11.34 waktu setempat atau sekitar pukul 00.34 WIB dengan pusat gempa 90 kilometer sebelah barat ibu kota Managua di Samudra Pasifik, dengan kedalaman 35 kilometer.

Pemerintah Nikaragua menyatakan, setelah gempa itu, dua gempa susulan dengan kekuatan 5,0 dan 5,3 skala Richter masih dirasakan di negeri itu.

Gempa dirasakan di kota-kota pesisir, dan getarannya dirasakan di Ibu Kota. Namun, sejauh ini belum diperoleh laporan soal kerusakan dan korban manusia.

Di kota Leon, sebelah barat laut Managua, kubah sebuah gereja hancur akibat gempa. Sementara itu di Managua, warga mengatakan bahwa barang-barang berjatuhan akibat guncangan. Layanan telepon genggam dan internet pun sempat terputus selama beberapa menit.

Pusat Tsunami Pasifik AS mengatakan tidak ada potensi tsunami akibat gempa ini. Namun, kemungkinan terjadi sejumlah tsunami lokal kecil.

Gempa besar terakhir di Nikaragua terjadi pada 23 Desember 1972 di Managua, menewaskan 5.000 orang dan mengakibatkan seperempat juta orang menjadi pengungsi.

 

Sumber : AFP

Editor : Ervan Hardoko

View this post on my blog

0 comments:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog