Schalke Menangi Duel untuk ke Liga Champions

Freiburg - Schalke jadi wakil terakhir Jerman yang bermain di Liga Champions. Die Knappen mendapatkan tiket tersebut setelah memenangi duel penentuan melawan SC Freiburg.

Sebelum pertandingan di MAGE-Solar Stadion, Sabtu (18/5/2013), Schalke yang berada di posisi empat hanya berjarak satu poin dengan Freiburg yang ada di posisi lima. Tak pelak keduanya harus baku hantam untuk mendapatkan jatah satu tiket untuk berlaga di Liga Champions melalui babak kualifikasi.

Freiburg boleh mendominasi laga tersebut, tetapi Schalke-lah yang akhirnya menang. Dalam catatan Soccernet, Freiburg mendominasi penguasaan bola hingga 63%, plus lebih banyak melepaskan shots, yakni 14:12.

Schalke yang hanya butuh hasil imbang unggul lebih dulu lewat gol Julian Draxler di menit ke-20. Gol tersebut dimulai oleh kerjasama antara Klaas-Jan Huntelaar dan Jefferson Farfan. Draxler kemudian menyelesaikannya lewat sepakan kaki kanan dari luar kotak penalti.

Berbeda dengan Shclake, Freiburg butuh kemenangan. Oleh karenanya, mereka setidaknya butuh dua gol lagi untuk dicetak. Para pendukung Freiburg sempat mendapatkan harapan ketika Jonathan Schmid membobol gawang Timo Hildebrand di menit 54.

Tetapi, kedudukan 1-1 itu hanya bertahan tiga menit. Pada menit ke-57, Schalke mendapatkan gol kedua mereka setelah terjadi kemelut di depan gawang Freiburg.

Immanuel Hohn berusaha membuang bola dari area pertahanan timnya, namun sialnya malah mengenai badan rekannya sendiri, Julian Schuster. Bola pun malah masuk ke dalam gawang Freiburg.

Pertandingan berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Schalke. Mereka pun finis di urutan empat klasemen dengan nilai 55. Sementara Freiburg finis di urutan lima dengan nilai 51.

Sementara itu, Fortuna Duesseldorf degradasi setelah kalah 0-3 dari Hannover. Mereka finis di urutan 18 dengan nilai 30, berselisih satu angka dari penghuni posisi 17, Hoffenheim.

Hoffenheim sendiri masih akan melakoni pertandingan playoff promosi-degradasi melawan peringkat ketiga Bundesliga 2.

(roz/din)

View this post on my blog

0 comments:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog